Laut oh laut.
Alangkah luas dan dalamnya engkau.
Laut dan Maut alangkah dekatnya.
Manusia dan kematian begitu dekatnya.
Tak ada yg bisa menjauhkan diri dari maut.
Hanya Tuhan saja yg bisa menghalaunya.
Tak ada yg kebal terhadap kematian,
Tak ada imunisasi untuk mencegah maut.
Hanya doa, doa, dan doa.
Saat kondisi baik-baik saja,
Bukan berarti maut sedang libur mengintai Anda,
Manakala kita lengah sejenak,
ia sudah siap menyergap.
Berdoalah untuk keselamatan keluargamu.
Tak ada yg tahu hari dan waktunya,
Jam dan tempatnya.
Jika ada yg tahu ia akan mengundurkan diri segera.
Kiranya Tuhan melindungi para pelaut dimanapun mereka berlayar.
Hidup atau mati adalah di tangan Allah.
Walau tak dapat menghalangi maut,
Tapi kita bisa berdoa supaya Tuhan menghalaunya.

No comments:
Post a Comment